roudlotun
Hai, you can call me Nafi'ah. Lahir dan besar di Jepara. Hobi Membaca, menulis sesuatu di lembaran kertas.
Menu Sarapan Pagi Sehat – Meski sudah tahu ada beragam manfaat sarapan pagi bagi kesehatan, namun masih banyak orang yang mengabaikannya, dengan alasan yang biasa keterbatasan waktu di pagi hari. Padahal banyak sekali menu praktis yang sehat cocok untuk sarapan dijual di minimarket.
Sarapan bagi yang sehat sangat penting karena sebagai bahan bakar energi kita menjalankan aktivitas sehari-hari. Ini juga bisa memberikan efek mood lebih baik, mengurangi stres, dan meningkatkan konsentrasi. Terlebih konsentrasi sangat penting untuk meningkatkan fokus hingga peforma kerja dan belajar lebih baik.
Membiasakan sarapan membuat diri kita akan terbiasa dengan jadwal makan yang teratur. Selain itu tubuh tidak mudah terserang penyakit seperti diabetes dan kolestrol. Tentu saja sarapan penting untuk memulai aktivitas.
Namun, jangan asal pilih menu sarapan ya. Apa yang kita makan bisa mempengaruhi mood kita, makanya pilihlah menu sarapan pagi sehat dan ringan. Ini akan menambah imun, pertahanan diri dari berbagai penyakit. Berikut beberapa pilihan menu sarapan pagi sehat buat anda.
Sajian yang sangat identik dengan sarapan seperti sereal. Kaya akan serat juga memberikan rasa yang kenyang lebih lama, ditambah sangat baik untuk kesehatan usus. Kaya dengan vitamin B dan E, dan mineral seperti magnesium.
Umumnya oatmeal memiliki rasa yang hambar, sehingga tidak membuat nafsu makan. Namun anda bisa membuatnya menjadi sereal segar dengan susu, dan menambahkan beberapa potongan buah atau kacang-kacangan. Atau anda lebih suka rasa yang gurih, bisa dimasak menjadi nasi goreng. Cukup seperti resep biasanya irisan cabai dan bawang, ditambah telur dadar, oatmeal pun siap disajikan.
Roti panggang menjadi sarapan yang sangat simple. Anda bisa membuat menu ini dengan sangat mudah. Pilih roti gandum agar lebih sehat, lalu ikuti resep roti panggang yang sesuai dengan selera anda. Sebagai sumber protein bisa ditambah isian telur juga.
Ada buah segar, bisa jadi menu sarapan pagi yang sehat terutama anda yang sedang program diet. Hanya perlu memotong buah segar yang anda lalu menambahkan yogurt dan madu secukupnya. Sarapan satu ini kaya akan vitamin dan mineral, yang baik untuk kesehatan tubuh.
Buat yang tetap ingin kenyang namun nggak bikin gemuk, anda bisa memilih sandwich buat menu sarapan. Apalagi roti gandum kalorinya cukup rendah sehingga aman dengan porsi yang tidak berlebihan.
Panggang sandwich dengan menggunakan toaster untuk menambah cita rasa dari menu satu ini. Atau anda bisa mengisinya dengan daging asap, keju slice, telur dadar, dan beberapa sayuran seperti selada dan tomat. Tambah saos dan mayonies secukupnya.
Kentang mengandung karbohidrat, lemak, dan kalori lebih rendah daripada nasi putih. Jadi bisa dijadikan pengganti nasi buat anda yang sedang diet rendah karbohidrat. Anda dapat membuat potato salad atau salad kentang.
Cukup rebus tiga butir kentang dan telur secukupnya sampai matang, kupas kulitnya, potong kecil sesuai selera. Masukkan ke dalam mangkok, tambahkan lada, minyak zaitun atau mayones sebagai penyedap rasa.
Baca juga: 7 TIPS SEHAT BUGAR TIDAK MUDAH LELAH MESKI SIBUK
Telur menjadi sumber energi yang sangat lengkap untuk sarapan pagi. Kandungan protein tinggi yang bisa membentuk antibodi tubuh. Selain itu harga telur cenderung murah dan bisa divariasikan menjadi makanan apa saja sesuai selera. Anda bisa merebusnya, dijadikan orak arik, atau omelet dengan campuran sayur yang makin sehat.
Selain oatmeal anda bisa sarapan dengan sereal yang juga praktis, siapapun bisa menyajikannya. Biasanya disajikan dengan susu, anda bisa mencoba cara yang berbeda dengan menambahkan buah agar lebih sehat.
Gunakan gunakan buah-buahan yang segar seperti pisang, stoberi, kiwi, atau blueberry. Buah yang kaya air ini bisa menambah kesegaran dalam semangkuk sereal anda. Makin beragam warna makin lengkap vitamin dan mineral sebagai energi anda di pagi hari.
Sekarang tidak perlu ngeluh lagi bukan? Banyak sarapan yang mudah dibuat menggunakan peralatan memanggang dan memasak dalam waktu singkat. Selain menu yang sudah disebutkan tadi masih banyak menu sarapan pagi yang sehat lainnya. Yang terpenting olahan makanan sealami mungkin tanpa junk food. Dari menu tadi, mana yang akan menjadi favorit anda?
Hai, you can call me Nafi'ah. Lahir dan besar di Jepara. Hobi Membaca, menulis sesuatu di lembaran kertas.
More from this author